Ancaman Militer dan Non Militer

Ancaman Militer dan Non Militer

Kondisi bangsa Indonesia saat ini bisa dibilang cukup memprihatinkan, khususnya dalam hal persatuan dan kesatuan serta masa depan bangsa. Bagaimana tidak?

Dalam perjuangannya mencapai cita – cita atau tujuan nasional, bangsa Indonesia tidak terhindar dari berbagai ancaman yang terkadang meresahkan bahkan membahayakan keselamatan masyarakatnya. Banyak peristiwa – peristiwa ataupun kejadian yang miris terjadi akibat ancaman tersebut.

Maka dari itu, sebagai warga negara yang baik kita perlu terus meningkatkan kewaspadaan terhadap berbagai ancaman tersebut agar keutuhan NKRI tetap terjaga. Namun sebelum itu, tentunya kita harus mengetahui terlebih dahulu apa saja jenis – jenis ancaman yang bisa terjadi.

Karena ancaman yang  akan kita hadapi tidaklah sama, baik jenisnya maupun besarnya. Dan berikut ini akan kita bahas secara rinci mengenai pengertian ancaman, jenis-jenisnya dan contoh dari ancaman tersebut.

Pengertian Ancaman

Pengertian Ancaman

Secara umum,  ancaman merupakan suatu usaha ataupun kegiatan yang dilakukan oleh individu atau kelompok tertentu dan berpotensi membahayakan keselamatan individu atau kelompok lain.

Selain itu, ancaman juga didefinisikan sebagai suatu usaha ataupun kegiatan baik dilakukan di dalam negeri maupun luar negeri dan dinilai dapat membahayakan kedaulatan suatu negara serta keutuhan wilayah dan juga keselamatan segenap bangsa.

Adanya ancaman tentu menjadi suatu permasalahan yang dapat meresahkan masyarakat di suatu negara. Apalagi pelaku yang melakukan ancaman biasanya memiliki kemampuan khusus dalam hal tertentu. Dan pastinya peristiwa yang terjadi bisa saja membahayakan negara dan mengancam keutuhan suatu negara.

Biasanya, tujuan dari adanya ancaman ini yaitu untuk merubah suatu negara yang awalnya damai menjadi berantakan dan hancur. Nah, cara agar dapat menghadapi berbagai ancaman tersebut.

Salah satunya yaitu bangsa Indonesia harus mempunyai kemampuan, keuletan dan juga daya tahan  atau ketahanan nasional yang terus dibina dan ditingkatkan sesuai dengan kondisi serta ancaman yang mungkin akan dihadapi.

Baca Juga : Genosida

Jenis-Jenis Ancaman

Jenis Ancaman

Jenis – jenis ancaman dibedakan menjadi dua, yaitu ancaman militer dan ancaman non militer. Apa itu ancaman militer dan ancaman non militer? Nah, agar kamu dapat memahaminya, yuk simak pembahasannya berikut ini:

1. Ancaman Militer

Ancaman militer merupakan sebuah ancaman yang besar karena menggunakan kekuatan senjata dan dilakukan secara terorganisir. Selain itu, ancaman ini juga mampu membahayakan kedaulatan negara, keutuhan wilayah dan keselamatan segenap bangsa bila tidak segera ditangani. Beberapa contoh yang termasuk ancaman militer yaitu:

  • Agresi, merupakan suatu ancaman militer dengan menggunakan kekuatan bersenjata yang dilakukan oleh negara lain terhadap suatu negara dan bertujuan untuk memecahbelahkan kedulatan dan keutuhan negara tersebut.
  • Pelanggaran wilayah oleh negara lain, merupakan ancaman militer berupa pelanggaran yang dilakukan oleh negara lain melalui jalur laut maupun udara dan menggunakan kapal maupun pesawat komersial.
  • Spionase, merupakan ancaman militer yang dilakukan oleh negara lain terhadap suatu negara, dimana kegiatannya memata – matai suatu negara untuk mencari dan mendapatkan informasi seputar rahasia maupun dokumen militer dan ekonomi suatu negara.
  • Sabotase, merupakan ancaman militer yang dilakukan oleh negara lain untuk merusak instalasi militer dan obyek vital nasional.
  • Gerakan separatis, merupakan suatu gerakan yang bertujuan untuk mendapatkan kedaulatan atau adanya keinginan memisahkan diri dari suatu wilayah dalam sebuah negara.
  • Pemberontakan bersenjata, merupakan suatu ancaman militer yang biasanya dilakukan oleh kelompok yang memiliki perbedaan pendapat dengan pemerintah di suatu negara.

2. Ancaman Non Militer

Ancaman non militer merupakan ancaman terhadap negara yang sifatnya tradisional, dimana  jenis ancaman  ini memiliki karakteristik yang berbeda dengan jenis ancaman militer, perbedaan tersebut yaitu tidak bersifat fisik dan bentuknya tidak terlihat secara kasat mata. Beberapa ancaman yang termasuk contoh ancaman non militer, yaitu:

  • Ideologi, berhubungan dengan cara pandang dimana masuknya paham komunisme merupakan salah satu ancaman non militer ini. Selain itu, masuknya ideologi liberalism juga merupakan ancaman yang cukup berbahaya karena bisa merusak ideologi Pancasila.
  • Politik, ancaman di bidang politik ini bisa muncul ketika ada negara lain yang ikut campur dalam rumah tangga negara.
  • Ekonomi, ancaman berdimensi ekonomi terbagi menjadi dua yaitu internal dan eksternal. Yang termasuk ancaman internal yaitu pengangguran, inflasi dan infrastruktur yang kurang memadai. Sedangkan ancaman eksternal yaitu kinerja ekonomi yang buruk, daya saing rendah, dan ketidaksiapan menghadapi globalisasi.
  • Sosial budaya, berhubungan dengan adat istiadat kebiasaan suatu negara. Contoh ancaman di bidang ini seperti masuknya kebudayaan asing yang mengikis dan menggantikan kebudayaan asli negara tersebut.
  • Teknologi dan Informasi, kurangnya pengetahuan dan penguasaan teknologi bisa menghambat kemajuan bangsa, oleh sebab itu teknologi yang minim merupakan ancaman suatu bangsa. Selain itu, ancaman berdimensi teknologi dan informasi juga dapat berupa kejahatan siber dan kejahatan perbankan.
  • Keselamatan umum, ancaman ini dapat terjadi karena bencana alam seperti gempa bumi, gunung meletus dan tsunami. Sedangkan ancaman karena manusia yaitu seperti pembuangan limbah industri, kecelakaan transportasi, dan kebakaran.

Contoh Ancaman yang Pernah Terjadi

Setelah kita mengetahui apa pengertian dan jenis – jenis ancaman, lantas apa saja sih contoh ancaman yang pernah terjadi baik jenis ancaman militer maupun non militer? Penasaran? Yuk, langsung saja kita simak pembahasannya di bawah ini.

1. Ancaman di Lingkungan Masyarakat

  • Tingginya tingkat kemiskinan dan pengangguran yang berpotensi meningkatkan kriminalitas di berbagai daerah tertentu di Indonesia.
  • Pembangunan infrastruktur dan ekonomi yang tidak merata sehingga menyebabkan ketimpangan sosial.
  • Gaya hidup konsumtif semakin tinggi di masyarakat ekonomi menengah kebawah.
  • Rendahnya tingkat pendidikan di kalangan ekonomi kurang mampu sehingga menyebabkan kualitas sumber daya manusia (SDM) rendah.
  • Sebagian masyarakat masih gaptek atau gagap teknologi, sehingga tidak dapat mengikuti perkembangan jaman.

Baca Juga : Bela Negara

2. Peristiwa Ancaman yang Pernah Terjadi

  • Terorisme internasional yang memiliki jaringan antar negara, seperti ISIS (Islamic State of Iraq and Syria).
  • Pelanggaran wilayah dilakukan Malaysia terhadap Indonesia yang berlokasi di Ambalat, yaitu di laut Sulawesi pada tanggal 24 dan 25 Februari 2007. Dan kasus Pulau Batik yang pernah terjadi antara Indonesia dengan Timor Leste.
  • Badan spionase asing menjadi dalang dari serangan cyber terhadap sistem komputer militer AS pada tahun 2008.
  • Pada tanggal 9 Mei 2012, militer angkatan udara AS menggunakan alat pengacak sinyal dari darat pada pesawat Sukhoi yang menuju Indonesia yang berakibat fatal.
  • Terjadi pemberontakan angkatan perang ratu adil di Bandung pada bulan Januari tahun 1950.
  • Terjadi sabotase di Gelora Bung Karno saat momen Asian Games pada tahun 1962.
  • Adanya 22 kasus kasus penyelundupan narkoba di Bandara Soekarno Hatta.
  • Pada bulan April 2018 terdapat kasus Deportasi terhadap 39 warga Filipina dari pelabuhan Belitung oleh keimigrasian Sulawesi dengan menggunakan kapal angkatan laut Filipina.
  • Terjadi penangkapan ikan laut ilegal pada Oktober 2018, yaitu dua kapal ikan asal Vietnam yang ditangkap di Laut Natuna.
  • Kasus e-KTP yang menjadi penyebab korupsi terkuak dimana-mana, dimana salah satu pelaku utamanya yaitu Setya Novanto.

Itulah pembahasan di artikel kali ini mengenai Pengertian Ancaman, Jenis-Jenis, dan Contoh Ancaman yang telah kami jelaskan secara ringkas diatas. Semoga informasi yang telah kami sampaikan bermanfaat dan dapat menambah wawasan kamu mengenai apa itu ancaman.


Posted

in

by

Tags: